Bupati Deli Serdang H. Ashari Tambunan Melantik 234 ASN Pejabat Eselon II,III Dan IV Di Lingkungan P

Bupati H Ashari Tambunan melantik 234 Orang ASN pejabat tinggi pratama, Administrator, Pengawas, (eselon II,III, IV) dan Fungsional di Lingkungan Pemkab Deli Serdang,bertempat di halaman Kantor Bupati Deli Serdang, Rabu (30/12) Lubuk Pakam.

Hadir pada pelantikan, Sekdakab Darwin Zein S.Sos beserta para Staf ahli, Asisten dan beberapa Kepala OPD.

Dalam Sambutannya, Bupati H Ashari Tambunan mengatakan kegiatan pelantikan pejabat pada perangkat daerah, merupakan bagian dari kehidupan organisasi, dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan, serta merupakan bagian dari pola pembinaan karier pegawai yang mengacu pada penilaian evaluasi kinerja dan disiplin kerja serta didasarkan pada kebutuhan untuk menjawab tantangan yang dihadapi dengan mempertimbangkan kompetensi integritas dan aspek manajemen Sumber Daya Manusia (SDM).

Oleh karena itu, harus saudara - saudara ingat, bahwa apa yang kita lakukan pada hari ini, mengambil sumpah / janji dan pelantikan, sesungguhnya adalah untuk memberi kesempatan kepada saudara - saudara, agar mampu mengaktualisasikan diri didalam mengembangkan karier dan berprestasi. Sehingga pada waktu ada kesempatan dan peluang jabatan yang lebih tinggi.

“Saya pastikan, Aparatur Sipil Negara (ASN) yang seperti itulah, yang harus diprioritaskan untuk diberi kepercayaan menduduki jabatan.”Tegas Bupati

Ada beberapa orang pejabat di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset yang mengikuti pelantikan baik itu Pejabat Eselon III dan Eselon IV, antara lain Sekretaris BPKA Bapak Ricky Supriady, SE dilantik sebagai Kepala Bagian Perencanaan dan Keuangan Setdakab Deli Serdang dan posisinya sebagai Sekretaris digantikan oleh Ibu Khadijah Siregar, SE.